Pantai Teluk Asmara Malang, Tiket Masuk dan Alamat Lokasi
Jawa Timur Wisata MalangWisata Pantai Teluk Asmara / Asmoro Malang Jawa Timur
Dowes29.com Informasi Terbaru Lengkap terkait Alamat Lokasi dan Harga Tiket Masuk Wisata Pantai Teluk Asmara / Asmoro Malang Jawa Timur. Ngomongin Soal Malang, memang tidak akan ada habisnya untuk di ulas, apalagi dengan wisata alamnya, seperti wisata pantai. Malang juga sering di sebut dengan gudangnya pantai, seperti pantai teluk asmara atau asmoro. Ingin tau ada apa saja Pantai Teluk Asmara.? yuk langsung saja di simak di bawah ini.
Pantai Teluk Asmara adalah salah satu objek wisata alam yang ada di Malang Jawa Timur. Tempat wisata ini menyuguhkan sebuah pantai yang indah, memiliki pasir pantai berwarna putih, dengan bibir pantai yang melengkung. Perpaduan laut biru beserta pulau-pulau kecil dan pepohonan, Bahkan gugusan pulau kecil ini sering disamakan dengan Raja Ampat, memiliki keindahan pantai yang berbeda. Pantai Teluk Asmara berlokasi di daerah Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing, Kabupaten Malang.
![]() |
Pantai Teluk Asmara Malang | Source @fantidiansari |
Pantai Teluk Asmara Malang
Pantai Asmara ini baru dibuka sejak tahun 2017 berkat selesainya proyek Jalur Lintas Selatan di Malang Selatan, jadi tempat wisata pantai ini tergolong baru. Namun, tempat Pantai teluk Asmara hampir setiap harinya tak pernah mengenal sepi oleh pengunjung, baik dari wisatawan lokal maupun manca Negara.Wisata Pantai teluk Asmara atau asmoro Malang, pengunjung yang datang kemari sesampainya dari parkiran masih harus jalan lagi sekitar 200 meter menuruni anak tangga menuju pantai. Setalah sampai di depan pantai, Anda akan di suguhi perpaduan laut biru beserta pulau-pulau kecil dan pepohonan hijau di sekitaran pantai membuat Teluk Asmara layak untuk dikunjungi oleh wisatawan. Bahkan gugusan pulau kecil ini sering disamakan dengan Raja Ampat.
Asal Anda ketahui bahwa nama Teluk Asmara bukanlah sekadar nama saja. Namun, jika dilihat dari ketinggian, gugusan pulau-pulau yang ada di Pantai ini terlihat seperti membentuk tanda cinta atau love. Pulau-pulau kecil ini mengingatkan kepada Raja Ampat yang tersohor itu. Tentu ini menjadi salah satu daya tarik dari Pantai ini. Pantai teluk asmara ini memiliki arus yang relatif tenang walaupun berada di daerah pesisir Selatan pulau Jawa. Biasanya Pantai yang berada di Selatan Jawa memiliki ombak yang besar. Berkat air yang tenang ini anda bisa menikmati pemandangan awah laut Teluk Asmoro. Ada pemandangan dari berbagai macam terumbu karang dan biota laut yang bisa anda nikmati dengan snorkeling di sini.
Tak hanya itu saja, di pantai teluk asmara juga tersedia area kamping, jadi Anda bisa berwisata sekalian kamping kalau Anda berminat. Sangat rekomended banget untuk Anda yang ingin menikmati wisata alam pantai yang masih sangat terjaga ke alamiannya. Di area pantai ini, juga tersedia gaezebo, jadi Anda bisa berteduh atau beristirahat selepas berjalan-jalan di pinggir pantai ini. Liburan ke sini bersama rombongan atau keluarga, sahabat atau orang tercinta akan lebih seru lagi. So, agendakan jadwalkan berkunjung ke tempat wisata pantai teluk Asmara Malang Jawa Timur ini.
Liburan di tempat alam akan lebih menarik dan memberikan sensasi yang berbeda, apa lagi dengan gugusan pulau kecil tersebut membuat latar belakang pengambilan foto lebih terlihat natural, terlihat Anda berada di raja ampat sungguhan.
Fasilitas Wisata Pantai Teluk Asmara Malang
Untuk masalah fasilitas di tempat wisata pantai yang populer dan menawan ini, tak perlu di ragukan lagi. Tentu kenyamanan pengunjung sudah jadi prioritas. Fasilitas yang di miliki antaranya ; area parkir yang cukup luas, toilet umum, spot foto, warung makan, gazebo, area camping, tempat beribadah atau mushola, dan masih banyak lagi fasilitas yang di sediakan oleh pihak pengelola Wisata Pantai Teluk Asmara Malang ini.Baca juga : Coban Parang Tejo Malang
Alamat Lokasi dan Akses Menuju Pantai Teluk Asmara Malang
Bagi Anda yang ingin mengunjungi objek Wisata Pantai Teluk Asmara Malang ini, bisa Anda temukan di daerah, Alamat: Tambak, Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65176 Indonesia.Untuk Anda yang dari luar kota atau masih asing dengan jalan di Malang, khususnya daerah Sumbermanjing, saran kami Anda menggunakan navigasi dari googe maps saja. Hal ini akan mempermudah Anda cepat sampai lokasi wisata. Bisa cek Maps Disini.!
Sedangkan untuk akses menuju ke titik lokasi Pantai Teluk Asmara Malang cukup bersahabat, cukup terjangkau dan kondisi jalan juga sudah baik. Anda bisa menjumpai wisata ini dengan menggunakan kendaraan roda dua mupun roda empat. Melalui Jalur Lintas Selatan (JLS) Malang searah dengan Pantai Balekambang. Tapi, dari pos tiket menuju pantai, jalannya Offroad sekitar 1 KM, masih tanah, kalau hujan seperti berlumpur, Jadi tetap hati-hati. Wisata Pantai Teluk Asmara jarak dari pusat kota Malang kurang lebih sekitar 75 KM dengan kurun waktu 2 jam-an perjalanan.
Rute menuju Pantai Teluk Asmara Malang
Untuk menuju tempat ini, dari arah Kota Malang ataupun Kota Batu kalian bisa mengambil rute ke jalan menuju Selatan ke Kecamatan Bululawang. Kemudian pergi ke pertigaan tempat Pabrik Gula Krebet. Dari sini, lanjutkan perjalanan ke Pantai Sendang Biru, atau Anda bisa mnenggunakan rute arah ke Pantai Clungup, namun jalannya cukup menantang.Baca juga :Pantai Lenggoksono Malang
Harga Tiket Masuk Pantai Teluk Asmara Malang 2020
Informasi terbaru HTM atau harga tiket masuk di Wisata Pantai Teluk Asmara Malang cukuplah bersahabat dengan isi kantong pengunjung. Wisata Pantai Teluk Asmara Malang Tiket Masuk sebesar Rp 10.000 per Orang. Untuk tariff parkir kendaraan roda dua (motor) Rp 10.000 dan Rp 20.000 untuk kendaraan roda empat (mobil).Nah, dengan harga tiket masuk segitu Anda sudah bisa menikmati wisata Pantai Teluk Asmara Malang yang masih sangat terjaga kealamiannya. Selebihnya Anda juga dapat koleksi foto terbaru, yang tentunya instgramable banget deh.
jam buka Pantai Teluk Asmara Malang
Untuk jam operasional di tempat Wisata Pantai Teluk Asmara Malang, buka mulai pukul 08.00–17.30 WIB.Baca juga
Coban Srengenge Malang
Kebun Teh Wonosari Malang
![]() |
Pantai Teluk Asmara Malang | Source @widiyani_hutauruk |
Enjoy..! Selamat Liburan.!!!